Banyak dari kita yang beranggapan menangis adalah sesuatu yang memalukan. Banyak orang beranggapan bahwa menangis adalah tanda bahwa kita telah melakukan kesalahan atau menunjukkan bahwa diri kita lemah. Sehingga tidak sedikit dari kita menahan perasaan agar tidak menangis.

Padahal, menangis adalah hal yang lumrah bagi manusia untuk menunjukkan perasaannya. Rasa sedih, kesal, kecewa, marah yang telah memuncak, terkadang membuat kita ingin meluapkannnya dengan cara menangis. Dan ternyata, menangis bisa membuat perasaan seseorang menjadi nyaman dan lega.

Bahkan di Negara Jepang, sudah ada sebuah terapi yang mengharuskan kita untuk mengeluarkan air mata. Terapi Menangis ini cukup dipercaya dan ampuh untuk menghilangkan rasa stres dan menambah kesehatan bagi tubuh. Takashi Saga, seorang pria yang menyebut dirinya sebagai "tears sommelier" mengatakan bahwa sebuah penelitian pernah menunjukkan bahwa menangis dapat membuat kesehatan fisik dan mental menjadi lebih baik, bahkan efeknya bisa melebihi tertawa. Beberapa penelitian ilmiah telah membuktikan bahwa ketika seseorang menangis karena alasan emosional, air mata mengandung sejenis hormon yang dikeluarkan oleh tubuh selama stres fisik.

"Tertawa hanya dapat melepaskan stres pada saat itu, tetapi penelitian menunjukkan pelepasan stres dari menangis berlangsung selama seminggu," ujar Takashi Saga. Di Negara Jepang sendiri, terapi menangis dilakukan dengan cara mendengarkan kisah sedih, lalu dilanjutkan dengan video yang menampilkan kondisi emosi yang mengharukan.

Manfaat menangis Sebagai Terapi dan Pengobatan,
  • Dapat Memelihara Diri Dari Berbagai Penyakit
    Pada saat anda menangis, maka organ-organ tubuh pun akan terpengaruh dan berkerja lebih maksimal, salah satunya adalah jantung. Jumlah denyut jantung akan meningkat ketika anda menangis, sehingga dapat berguna untuk terapi otot-otot dada dan diafragma. Setelah anda berhenti menangis, denyut jantung akan kembali normal dan menimbulkan perasaan lega.

  • Dapat Meringankan Dan Memberikan Ketenangan Jiwa
    Berdasarkan hasil beberapa penelitian menyebutkan bahwa dalam air mata yang menetes terkandung beberapa hormon, yaitu adrenokortikotropik, endorphin, prolactin, dan leucin-enkapalin. Dimana hormon-hormon tersebut merupakan hormon yang berperan sebagai respon terhadap berbagai stress (tekanan jiwa) dalam diri seseorang. Sehingga dengan menangis, maka hormon pemicu stress tersebut juga akan ikut keluar bersama air mata.
  • Memanjangkan Umur
    Kantor berita Quds, BRS, mengabarkan temuan para ilmuan bahwa menyimpan berbagai perasaan dan menahan air mata dapat menyebabkan tumbuhnya racun di dalam tubuh sebagai akibat dari bertahannya racun di dalam tubuh sebagai akibat dari bertahannya muatan - muatan dan tumpukan - tumpukan penderitaan di dalam jaringan tubuh. Mereka juga mensinyalir bahwa perempuan mampu hidup lebih lama dari pada laki - laki, karena perempuan dapat menetralisir racun dari tubuhnya melalui air mata. Ini disebabkan karena perempuan lebih mampu meluapkan perasaan nya dengan cara menangis dibanding laki - laki.
  • Mensucikan Mata Dari Bakteri
    Air mata mengandung suatu cairan protein spesifik, yaitu lisozim, ferin, dan gamma glubolin yang bersifat antibakteri. Cairan tersebut mampu membunuh 90% - 95% bakteri (seperti bakteri Chlamydia trachomatis) pada mata dengan cara menghancurkan dinding sel bakteri, serta dapat mencegah iritasi mata akibat debu dan asap. Sehingga mata pun terlindungi dari infeksi bakteri dan polusi di lingkungan sekitar.
  • Membunuh Muatan Racun Pada Mata
    Menangis tak hanya membuat perasaan menjadi lega, tetapi juga mengeluarkan racun-racun dari dalam tubuh. Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh William Frey, seorang ahli biokimia, mengungkapkan bahwa dalam air mata terkandung sejumlah zat-zat kimia beracun (seperti senyawa metal). Dimana zat-zat beracun tersebut berasal dari dalam tubuh.
  • Dapat Memelihara Kelembutan Dan Kelenturan Mata
    Air mata yang diproduksi oleh kelenjar lacrimal sangat berperan dalam menjaga pengelihatan mata agar tetap sehat. Ketika anda menangis, air mata akan membasahi kornea dan kelopak mata yang telah kering, sehingga mata terlindung dari gejala dehidrasi yang menyebabkan pandangan menjadi kabur. Berdasarkan penelitian di National Eye Institute menyatakan bahwa air mata sangat berguna untuk menjaga kelembaban bola mata dan menyingkirkan debu yang melekat pada mata.
Ternyata menangis memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Bahkan menangis merupakan terapi kesehatan yang sangat berguna dan bermanfaat yang dapat dipergunakan dalam mengobati berbagai macam penyakit. Menahan air mata berarti membiarkan tumbuhnya racun sedikit demi sedikit. Itu disebabkan karena air mata bisa mengeluarkan unsur - unsur racun dari dalam tubuh. Dengan demikian, menahan air mata berarti membiarkan tumbuhnya racun sedikit demi sedikit.

So, ketika kalian ingin menangis, maka menangislah. Lepaskan seluruh kesah di hati, untuk kemudian bangkit dan melupakan kesedihan yang sebelumnya terjadi ^^

61 komentar:

  1. Baru tahu deh klo air mata banyak manfaatnya. Jdi skrang klo mau nangis gak perlu ditahan tahan lgi ya mbak hehe

    BalasHapus
  2. Dimanapun dan kapanpun aku selalu menangis disaat terkena musibah, kesal, kecewa, dan emosi yang nggak bisa ditahan seperti amarah dari keluarga dan ejekan dari temanku yang selalu mem bully aku

    BalasHapus
  3. Ternyata menangis bagus untuk kesehatan ya...(asal jangan menangisi mantan ya kak,hehe)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bener kak. Mantan? Apa itu sejenis makanan? HAHAHA

      Hapus
  4. ayo nangis, hiks hiks hiks

    baru tahu mbak kalau nangis itu bagus untuk kesehatan mata, hayuklah nangis bareng

    *eh

    BalasHapus
  5. oh iya toh? bisa ya terapi menangis, kalo mba pengen nangis biasanya kalau udah lama gak nangis hehe.

    BalasHapus
  6. Iya, aku pernah baca dan pernah denger juga perihal keajaiban air mata ini. Tp emang ya, klo sudah nangis itu perasaanku jadi lebih legah. Haha

    BalasHapus
  7. Jangan sampai menangis terus juga tapi kan ya, itu mah cengeng namanya hihi

    BalasHapus
    Balasan
    1. Biar panjang umur kak. Hahahaa
      Lagian klo di tahan ga sehat juga kan.. Mensiasatinya dengan ikut terapi nangis. hahaa

      Hapus
  8. Masyallah,menangis saja ada manfaat ny y mbak

    BalasHapus
  9. Waahh aku suka bgt menangis hahaa

    BalasHapus
  10. Aku gak suka nahan-nahan nagis kak, kalo mau nangis ya nangis aja, walalupun masalah gak selesai dengan menangis, ya seenggaknya pereasaan jadi lebih lega.. hehe

    BalasHapus
  11. Pas banget lagi melow lagi pengen nangis

    BalasHapus
  12. Biasanya habis nangis rasanya jadi legaaa. Ternyata menangis bermanfaat juga buat kesehatan :D

    BalasHapus
  13. Aku baru tau ada terapi menangis.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya mbak, aku juga. ternyata udah lama ada terapi ini..

      Hapus
  14. This comment has been removed by a blog administrator.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya mbak. Kalau udah terisak langsung ke Allah, setelah nya jadi nyaman banget. berasa lepas semua beban..

      Hapus
  15. Balasan
    1. iya sel.. apalagi kalau menangis nya karena bermuhasabah kepada Allah :))

      Hapus
  16. Aku mah gampang nangis. Dulu suka nahan-nahan nangis, yang ada malah mata bengkak dan emosi ngeganjel. Trus akibat terlalu rajin konsumsi obat hormon jadi gampang banget nangis. Sampai sekarang kayanya overdosis stock air mata. Bahagia aja ngucurin air mata aku.

    BalasHapus
  17. Wah gak nyangka ya ternyata nangis itu bagian dari terapi. Kalo lg gak sedih emg susah ngeluarin airmata tapi kalo kita bayangin yg sedih2 misalny baca cerita menyentuh atau dengerin musik kadang buat saya nangis jg. Hehehe.

    BalasHapus
  18. menangis karena menyesali dan ingat dosa yang pernah di lakukan. (sedih)

    BalasHapus
    Balasan
    1. nangis pas lagi bermuhasabah mas.. insyaallah plong banget...

      Hapus
  19. Aku juga kalau pengen nangis aku lupain aja, nggak mau nahan-nahan karena sakit ntar.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya mbak. tapi liat tempat juga yaa.. Kalau tiba-tiba nangis di pasar, heboh ntar.. hehhee

      Hapus
  20. Baru tahu loh kalau ada yg namanya terapi air mata. Tapi memang abis nangis, rasanya lega. Plong!

    BalasHapus
    Balasan
    1. ternyata terapi ini udah lama loh mbak.. kita aja yg masih awam.. ehhe

      Hapus
  21. iya bisa melegakan perasaan juga ya daripada dipendam

    BalasHapus
  22. Banyak manfaat nya jg ya mbk buat kesehatan mata selain membersihkan mata. Baru taulah saya. Makasih sdh berbagi ilmunya. 😊

    BalasHapus
  23. nanggis itu peting, apalagi mau minta dibeliin apa gitu ama suami, hahaha

    BalasHapus
  24. So, ketika kalian ingin menangis, maka menangislah. Lepaskan seluruh kesah di hati, untuk kemudian bangkit dan melupakan kesedihan yang sebelumnya terjadi

    ini penting, menanggislah pada saatnya

    BalasHapus
  25. Makasih infonya mbak. Saya malah pernah beberapa kali tahan tangis karena khawatir dilihat orang rumah. Ntar pada khawatir mereka :") Rupanya itu ga baik yaa

    BalasHapus
    Balasan
    1. nggak baik mb. mungkin mbak nya kalau mau nangis, langsung cari tempat yg aman aja supaya nggak keliatan orang rumah.. :D

      Hapus
  26. Saya ikut terapi healing dengan salah satu psikolog...dan memang, salah satunya adalah mengakui bahwa kita merasa tersakiti dan menangislah.
    Kalau bisa keluarkan segala kekesalan terhadap orang-orang yang pernah menyakiti kita.

    Pas bagian menangis ini, kami diberi waktu setengah jam.
    MashaAllah....
    Lega banget udahannya.

    BalasHapus
  27. Menangislah, dibawah hujan, atau shower, biar ga keliatan kalo nangis..hehee *apasih kok gw jd melow wkwk

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya kak, asal jangan nangis di pojokan ingat mantan yaa.. wkwkwkwk

      Hapus
  28. Waaah ternyata menangis banyak banget manfaatnya ya. Iya sih selama ini sering banget muncul anggapan kalau menangis itu memalukan apalagi buat laki-laki. Padahal sebaliknya ya, menangis itu bisa menjadi stress release.

    BalasHapus
  29. menangislah jika memang ingin menangis hehe
    sembunyi aja kalo malu ya mbak :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. bener mbak. yang pasti jangan di tahan-tahan.. :D

      Hapus
  30. Buat cowok, menangis kadang mengurangi citarasa gentleman *halah*.. padahal bagus ya buat kesehatan.

    BalasHapus
  31. Baru tahu ada terapi menangis. Tapi, bahwa menangis itu baik untuk kesehatan emosi, sudah pernah dengar dari jaman dulu, sih. Jadi, mari kita menangis bersama ... ?

    BalasHapus