Walaupun aku belum menjadi seorang ibu, tapi memiliki keponakan dan adik yang terpaut usia yang jauh membuat aku harus belajar dunia parenting. Karena mengasuh anak dan keponakan tetap membutuhkan ilmu. Yah, anggap saja aku sedang belajar dan bersiap untuk calon anak ku kelak.. *eaaa
Ngomongin dunia parenting, salah satu yang dapat menunjang dan mengasah kreatifitas anak adalah dengan cara bermain. Bisa dibilang, dengan bermain anak dapat memiliki ruang untuk berimajinasi, mengeksplorasi dan mengekspresikan berbagai hal, sehingga dapat melatih kemampuan nya dalam berfikir dan menjelajah sesuatu yang baru. Selain itu, bermain juga dapat melatih saraf motorik kasar dan halus anak sehingga otot - otot tubuhnya akan terbentuk secara baik, sehat dan seimbang.
Bermain  bisa menjadi media untuk mengembangkan kreativitas anak. Karena pada dasarnya, anak - anak sangat suka bermain. Oleh karena itu, kita bisa memberikan permainan yang bisa mengasah kreatifitas anak. Misalnya mewarnai dan menggambar. 
Menurut pakarnya, mewarnai merupakan suatu bentuk kegiatan kreativitas, dimana anak diajak untuk memberikan satu atau beberapa goresan warna pada suatu bentuk atau pola gambar, sehingga terciptalah sebuah kreasi seni.
Ada banyak manfaat mewarnai bagi anak, yaitu :
  • Melatih anak untuk memilihi kombinasi warna dan membantu anak untuk belajar keserasian dan keseimbangan warna
  • Stimulasi daya imajinasi dan kreativitas
  • Melatih mengenai objek sehingga anak memahami detail objek yang akan diwarnai terlebih dahulu sebelum mereka mewarnai
  • Melatih anak membuat target. Proses mewarnai membutuhkan satu target yaitu berhasil mewarnai seluruh bidang gambar yang tersedia. Jadi anak belajar untuk menyelesaikan tugas yang dihadapinya sesuai target.
  • Melatih keterampilan motorik halus anak sebagai salah satu sarana untuk mempersiapkan kemampuan menulis
  • Melatih kemampuan koordinasi antara mata dan tangan. Mulai dari bagaimana cara yang tepat menggenggam krayon, hingga memilih warna dan menajamkan krayon.

Dengan hal mendasar tersebut serta mengikuti perkembangan teknologi seperti saat ini, Faber Castell mengeluarkan sebuah produk terbaru yang bisa mengasah keterampilan dan kreatifitas anak dalam sebuah genggaman. Colour to Life dari Faber Castell menyediakan sebuah paket Belajar sambil Bermain dengan cara mewarnai. Disediakannya beragam warna cat untuk mewarnai beserta buku digital yang dapat di scan serta memiliki games yang dapat dimainkan di dalam smartphone.

Bukan sekedar permainan mewarnai biasa, tapi ini juga merupakan perpaduan antara aktivitas klasik dan digital. Tidak hanya dimainkan oleh anak, tapi orang dewasa pun tetap bisa memainkan nya. Dan yang pasti, dapat membuat kita berimajinasi dengan kreatif karena bisa melibatkan dan memasukan diri langsung ke dalam permainan.
Lalu, bagaimana penggunaan nya?
  1. Proses awal nya sama, warnai Augmented Reality Colouring Book dengan menggunakan 20 pilihan warna Connector Pen yang sudah disediakan di dalam paket Colour to Life.
  2. Setelah proses mewarnai selesai, lalu download aplikasi Colour to Life di Apps Store atau Google Play Store. Atau bisa langsung scan barcode yang ada di kemasan Colour to Life. 
  3. Setelah berhasil men - download, maka akan mucul tampilan seperti gambar di bawah ini. Hal itu menandakan bahwa kita sudah bisa memulai permainan yang kita inginkan. 
  4. scan gambar Augmented Reality Colouring Book sesuai dengan karakter masing-masing. Ada 5 pilihan karakter yang bisa dipilih, dengan 5 jenis games dan edukasi berbeda. 
  5. Scan gambar dengan benar dari jarak minimal 30 cm dari bagian atas dan permainan bisa dimulai. Scan dengan posisi lurus sehingga muncul warna hijau pada gambar. Jika posisi tidak pas, maka karakter tidak akan muncul.
  6. Selain bisa dimainkan, tersedia juga fitur kamera yang bisa untuk selfie bersama karakter favorit kita menjadi pose - pose lucu. 
Selain bisa menghibur, Augmented Reality Colouring Book dengan menggunakan 20 pilihan warna Connector Pen ini juga bisa mengasah kreativitas anak dalam mengembangkan imajinasi nya. Dengan berbagai karakter, paket Colour to Life ini bisa dimiliki dan digunakan oleh siapa saja.

Eh, mendapatkan 1 paket Colour to Life ini nggak sulit loh, karena Colour to Life sudah tersebar dimana mana, baik online shop seperti Tokopedia, Gramedia atau toko buku lainnya. 

Belum punya?
Buruan beli. Nggak bakalan rugi kok..
Dan akibat nya ada paket Colour of Life di rumah, si Yaya hampir tiap hari main ke rumah cuma karena pengen mewarnai di Augmented Reality Colouring Book ini dan main game nya bareng si Putri sang karakter favoritnya.

1 komentar:

  1. Anakku juga lagi senang mewarnai sambil bermain dengan Faber Castell ini :)

    BalasHapus